Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kinerja Perseroan - Kontribusi Terbesar Kontrak Baru dari Segmen Bangunan Gedung

November, PTPP Cetak Kontrak Baru 3,9 Triliun Rupiah

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Sementara itu, berdasarkan project owner, segmen BUMN mendominasi portofolio kontrak baru Perseroan selama sebelas bulan di 2017 dengan kontribusi sebesar 60,8 persen dari total kontrak baru, disusul oleh segmen swasta sebesar 27,6 persen dan segmen pemerintah sebesar 11,6 persen. Menurut Tumiyana, karakteristik penyerapan anggaran pemerintah dan BUMN berbeda dengan swasta karena penyerapan terbesar umumnya terjadi di semester kedua, terutama di kuartal IV. "Dengan pola seperti ini, PTPP optimistis target kontrak baru masih dalam jangkauan, bahkan tidak tertutup kemungkinan dapat sedikit lebih tinggi dari target yang telah ditetapkan," pungkasnya.

Sebagaimana diketahui, Perseroan juga memproyeksikan raihan arus kas operasi positif pada akhir 2017, sejalan dengan siklus bisnis industri kontruksi di Indonesia. Perseroan menargetkan arus kas operasi positif hingga 1,7 triliun rupiah per 31 Desember 2017, dibandingkan per 31 Desember 2016 yang membukukan raihan positif sebesar 986 miliar rupiah. yni/AR-2

Penulis : Yuni Rahmi

Komentar

Komentar
()

Top