Nikmatnya Kopi Berpadu dengan Rasa Pisang
Foto: ISTIMEWAPencinta kopi rasanya perlu mengesplorasi rasa dari minuman berwarna khas hitam pekat itu, salah satu yang terbaik ialah paduan kopi rasa pisang anti-mainstream yang diperkenalkan oleh gerai Kopi Yor.
Minuman yang diberi nama Kopi Banana ini merupakan perpaduan kopi dengan susu rasa pisang yang merupakan salah satu produk susu UHT dari Indomilk. Menurut Chief Marketing Officer PT OMB, pengembang Kopi Yor, Tjoek Widharyoko, varian terbaru ini diperkenalkan dalam rangka pencapaian lebih dari 100 outlet dalam kurun waktu setahun brand ini diluncurkan.
"Dalam perjalanan selama satu tahun, kami berhasil membuka lebih dari 100 outlet dengan sistem kemitraan yang tersebar di seluruh Indonesia dan menjadi salah satu merk kopi yang dicari masyarakat," ujar Chief Marketing Officer (CMO) PT OMB Tjoek Widharyoko.
Foto : ISTIMEWA
Ia mengatakan, kreasi rasa kopi dan bekerja sama dengan pihak ketiga merupakan salah satu strategi untuk memenangi persainan pasar yang semakin kompetitif. "Berangkat dari nama tersebut, varian Es Kopi Yor yang merupakan perpaduan antara rasa pahit kopi dan rasa khas kopyor, mampu menjadi magnet yang cukup kuat untuk menarik para penggemar, sekaligus signature menjadi berbeda dengan minuman kopi lainnya yang sedang menjadi trend di Indonesia," jelas Tjoek.
Nama Kopi Yor sendiri berasal dari outlet pertama gerai ini yang berada di Jalan Kelapa Kopyor, Kelapa Gading, Jakarta Utara. "Selain itu, juga terdapat menu dari Kopi Yor yang bisa dinikmatin dengan berbagai perpaduan menu kopi hingga non-kopi seperti Boba yaitu varian minuman Banana Series, yaitu KopBan atau Kopi Banana, CokBan atau Coklat Banana, serta BosuBan atau Brown Sugar Banana Boba," tandasnya.
Redaktur:
Penulis: Arip, CS Koran Jakarta, Dika, Dimas Prasetyo, Dio, Fandi, Fathrun, Gembong, Hamdan Maulana, Hayyitita, HRD, Ichsan Audit, Ikn, Josephine, Kelly, Khoirunnisa, Koran Jakarta, Leni, Lukman, Mahaga, Monic, Nikko Fe, Opik, Rabiatul Adawiyah, Rizky, Rohmad, Sujar, Tedy, User_test_2, Wahyu Winoto, Wawan, Zaky
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Regulasi Baru, Australia Wajibkan Perusahaan Teknologi Bayar Media Atas Konten Berita
- 2 Ini yang Dilakukan Pemkot Jaksel untuk Jaga Stabilitas Harga Bahan Pokok Jelang Natal
- 3 RI Harus Antisipasi Tren Penguatan Dollar dan Perubahan Kebijakan Perdagangan AS
- 4 Terapkan SDGs, Perusahaan Ini Konsisten Wujudkan Sustainability Action Plan
- 5 Kemendagri Minta Pemkab Bangka dan Pemkot Pangkalpinang Siapkan Anggaran Pilkada Ulang Lewat APBD
Berita Terkini
- OJK: Transaksi Kripto Melonjak, Mencapai Rp475,13 Triliun per Oktober 2024
- Kenali Gejala Rematik, IDI Burmeso Bagikan Cara Pengobatannya
- Paus Fransiskus Terima PM Lebanon Bahas Gencatan Senjata dengan Israel
- Banjir Rob Makin Tinggi, Warga Muara Angke Pilih Mengungsi
- Diikuti 2.667 Karya, Ini Daftar Lengkap Pemenang Anugerah Jurnalistik Pertamina 2024