Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Netizen Pendukung UAS Ngamuk, Akun Medsos Pejabat dan Pemerintah Singapura Diserang Spam

Foto : Instagram/@Halimah Yakob

Tangkapan layar kolom komentar pada akun media sosial Presiden Singapura Halimah Yakob yang terkena serangan spam dari netizen Indonesia pendukung UAS.

A   A   A   Pengaturan Font

SINGAPURA - Sejumlah akun media sosial pejabat dan lembaga pemerintah Singapura mendapat serangan spam dari pendukung Ustaz Abdul Somad (UAS) yang ditolak masuk ke Singapura pada Senin (16/5), kata juru bicara Kementerian Komunikasi dan Informasi Singapura pada Selasa (17/5).

Channel News Asia (CNA) melaporkan, Rabu (18/5), Abdul Somad Batubara tiba di Terminal Feri Tanah Merah dan dipulangkan kembali dengan kapal feri ke Batam pada hari yang sama.

Menjawab pertanyaan media, juru bicara Kementerian Kominfo Singapura mengatakan, ada seruan serangan siber terhadap akun-akun media sosial milik pemerintah Singapura di grup percakapan masyarakat Indonesia.

CNA mengetahui bahwa akun Instagram Presiden Singapura Halimah Yakob, Perdana Menteri Lee Hsien Loong, Menteri Senior Teo Chee Hean, dan Menteri Luar Negeri Vivian Balakrishan termasuk yang terkena serangan tersebut, juga akun Twitter PM Lee.

Akun-akun Instagram Badan Pariwisata Singapura dan Otoritas Pos Pemeriksaan dan Imigrasi juga terkena spam.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : CNA

Komentar

Komentar
()

Top