Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Teknologi Luar Angkasa

NASA Rilis Rekaman Suara Pertama di Planet Mars

Foto : NASA/JPL-CALTECH / AFP

MENDARAT DI MARS I Wahana luar angkasa NASA, Perseverance saat mendarat di Planet Mars pada 4 Maret 2021.

A   A   A   Pengaturan Font

WASHINGTON DC - Wahana luar angkasa NASA kembali mengirimkan rekaman suara pertama dari Planet Mars. Rekaman suara itu memberikan pengetahuan lebih jauh tentang lingkungan di sekitar Planet Merah itu.

Melansir Sky News, pada Kamis (18/3), rekaman itu diperoleh melalui mikrofon yang terpasang di wahana itu dan terdengar suara enam roda yang melintasi permukaan Mars.

"Dengar itu? Itu suara saya berkendara di atas batu Martian. Ini pertama kalinya kita dapat menangkap suara ketika berkendara di Mars," tulis tim NASA di Twitter.

Suara seperti dentuman, gemeretak, yang terdengar saat wahana angkasa NASA menjelajah medan Mars, merupakan bagian dari audio mentah sepanjang 16 menit, yang dirilis oleh Jet Propulsion Laboratory NASA di Pasadena, California.

Wahana penjelajah seberat satu ton itu membawa dua mikrofon. Satu mikrofon telah menangkap suara angin dan laser yang menghantam batu. Lalu yang lainnya menangkap suara saat wahana itu mendarat di permukaan Mars.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Khairil Huda
Penulis : AFP, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top