Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus
Penjelajahan Luar Angkasa

NASA Akan Kirimkan Wahana Robot Penjelajah ke Kutub Bulan

Foto : NASA/AFP

PENJELAJAH PENCARI ES I Badan Penerbangan dan Antariksa AS (NASA), pada Senin (20/9), mengumumkan akan mendaratkan penjelajah pencari es di wilayah kutub selatan Bulan, Kawah Nobile, pada 2023.

A   A   A   Pengaturan Font

WASHINGTON - Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat (NASA), pada Senin (20/9), mengumumkan akan mendaratkan penjelajah pencari es di wilayah kutub selatan Bulan, Kawah Nobile, pada 2023.

NASA berharap robot itu akan mengonfirmasi keberadaan es dari air tepat di bawah permukaan, yang nanti bisa diubah menjadi bahan bakar roket untuk misi ke Mars dan lebih jauh ke kosmos.

"Kawah Nobile adalah kawah tumbukan di dekat kutub selatan yang lahir melalui tabrakan dengan benda langit lain yang lebih kecil," kata Direktur Divisi Ilmu Planet NASA, Lori Glaze, kepada wartawan.

Menurutnya, ini adalah salah satu daerah terdingin di tata surya, dan sejauh ini baru diselidiki dari jauh menggunakan sensor seperti yang ada di Lunar Reconnaissance Orbiter NASA dan Lunar Crater Observation and Sensing Satellite. "Rover akan mendekat dan menyatu dengan tanah bulan, bahkan mengebor beberapa kaki ke bawah," kata Glazer.

Robot tersebut bernama Volatiles Investigating Polar Exploration Rover atau VIPER. Dimensinya mirip dengan mobil golf, dan terlihat agak mirip dengan droid yang terlihat di film Star Wars. Berat robot ini adalah 430 kilogram.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : AFP, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top