Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pelayanan Publik

Menteri PANRB Dorong Layanan Berdampak Langsung

Foto : ANTARA/Fathnur Rohman

Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas (tengah) saat berada di Cirebon, Jawa Barat, Senin (4/3).

A   A   A   Pengaturan Font

“Karena yang penting itu dampaknya, jadi Presiden memberikan arahan bagaimana birokrasi berdampak dan tidak berbelit."

JAKARTA - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas meminta agar pelayanan publik dapat bermanfaat dan berdampak langsung kepada masyarakat.

Hal itu disampaikan Anas saat meninjau layanan publik di Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, Senin (4/3). "Karena yang penting itu dampaknya, jadi Presiden memberikan arahan bagaimana birokrasi berdampak dan tidak berbelit," kata Anas dalam keterangannya di Jakarta, Senin.

Anas melanjutkan,"Mungkin ke depan perlu dievaluasi apakah di sini masih berbelit. Mestinya di sini masyarakat langsung datang, selesai, jadi tidak ada urusan lain lagi."

Dalam mendukung penyelenggaraan layanan yang terpadu, terdapat 37 instansi yang bergabung dan ada 126 jenis layanan yang diintegrasikan pada MPP yang diresmikan sejak Juli 2023. Sebanyak 37 instansi tersebut terdiri atas 9 instansi vertikal, 9 BUMN/BUMD, 13 OPD kabupaten, 2 OPD provinsi, dan 2 swasta.

Berdasarkan jumlah pengunjung dan rata-rata jumlah pengunjung per hari, MPP Kabupaten Cirebon belum termasuk dalam Top 10 MPP.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top