Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Menjelajah Labuan Bajo dan Pulau Komodo

A   A   A   Pengaturan Font

Luas TNK kurang lebih 173 hektare dengan 60 persennya merupakan perairan. Habitat kadalpurba, komodo, ada di dua tempat, di Loh LiangPulau Komodo danLoh BuayaPulau Rinca. Ukurannya beda-beda. DiLoh Liang, ukurannyalebih besar, namun jumlahnya tak sebanyak diLoh Buaya(Pulau Rinca).Populasi Komodo selama lima tahun terakhir fluktuatif, trennya relatif stabil antara 2.400-3.000 ekor.

Jarak antaraLoh Liang dan Loh Buayasekitar 3 jam. Umumnya, wisatawan ke Pulau Rinca, tidak perlu lagi ke Pulau Komodo. Toh, sudah lihat komodonya. Di dua tempat ini, pengunjung bisa melihat langsung komodo memburu mangsanya, bertarung, bahkan proses kawin.

Para pengunjung harus patuh pada petunjukranger(pemandu) untuk menghindari bahaya."Jangan ikut kemauan sendiri karena banyak wisatawan bandel yang akhirnya jadi korban. Maklum komodo tak kenal ampun," kata Darsono, wisatawan asal Jakarta.

Selain melihat kadal purba, pengunjung bisa juga melihat Pulau Padar dengan menaiki bukit. Dari puncak Padar bisa melihat jejeran bukit nanindah. Di bawahnya ada garis pantai yang panjang. Lautnya biru dan bersih. Menurut Darsono, di puncak Padar sensasinya beda, serasa menyentuh langit menikmati surga. "Itu lukisan Tuhan yang paling indah," kata Darsono.

Tak jauh dari puncak Padar, ada Pantai Pink. Pengunjung bisa berjemur di situ. Dari artis Bunga Citra Lestari hingga pembalap Motor GP, Valentino Rossi, pernah berjemur di sini.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top