Mantan Rapper TOP Dikritik atas Perannya di ‘Squid Games 2’
Choi Seung-hyun
Foto: Instagram @tttJAKARTA - Mantan rapper BigBang TOP atau yang bernama asli Choi Seung-hyun menerima banyak kritik atas penampilannya di serial drama Korea populer Netflix Squid Game 2.
Ditulis laman Channel News Asia, Senin (30/12), TOP berperan sebagai rapper yang mudah marah bernama Thanos alias Player 230. Ia adalah salah satu dari banyak individu yang kekurangan uang yang ikut serta dalam permainan mematikan untuk memenangkan hadiah uang tunai yang besar.
Pria berusia 37 tahun ini telah menghadapi reaksi keras sejak pengumuman castingnya bulan lalu. Namun sutradara Hwang Dong-hyuk membela bahwa pemilihan TOP sebagai salah satu pemeran di Squid Games 2 karena ia sangat diperlukan untuk peran ini dan pemirsa harus menilainya setelah menonton acara tersebut.
“Saya merasa dia butuh banyak keberanian untuk memerankan karakter, terutama seseorang yang punya banyak kesamaan yang juga cukup negatif baginya sebagai pribadi. Jadi saya rasa dia butuh banyak keberanian untuk mengambil peran itu,” kata dia.
Sutradara Hwang terus menyuarakan dukungannya untuk TOP, memuji rapper tersebut atas keberaniannya dalam sebuah wawancara dengan publikasi hiburan AS, People.
"Meskipun jedanya panjang, saya harus katakan, sebagai sutradara, ia tampil sangat mengesankan dan saya sangat puas dengan apa yang ia lakukan terhadap karakter tersebut," tambah Hwang.
Media di Korea Selatan pun memberikan komentar pedas tentang aktingnya yang buruk dan menyebut adegan-adegannya "tak tertahankan", sementara para penonton memberikan komentar tidak bagus melabelinya sebagai "kekurangan" dan "pilihan pemeran terburuk".
Hal itu berkaitan dengan peran TOP yang dalam karakternya menggunakan narkoba, tumpang tindih dengan kontroversi TOP di kehidupan nyata yang memperkuat rasa tidak menyenangkan saat melihatnya memerankan karakter tersebut.
Sementara sebagian orang memujinya karena keberaniannya mengambil peran tersebut, sebagian lainnya mengatakan hal itu terasa seperti "ejekan terhadap diri sendiri" dan mereka "tidak dapat membedakan apakah ia sedang berakting atau hanya menjadi dirinya sendiri". Ant/I-1
Berita Trending
- 1 Pemerintah Siapkan Pendanaan Rp20 Triliun untuk UMKM-Pekerja Migran
- 2 Usut Tuntas, Kejati DKI Berhasil Selamatkan Uang Negara Rp317 Miliar pada 2024
- 3 Pemkot Surabaya Mengajak UMKM Terlibat dalam Program MBG
- 4 Antisipasi Penyimpangan, Kemenag dan KPAI Perkuat Kerja Sama Pencegahan Kekerasan Seksual
- 5 Seekor gajah di Taman Nasional Tesso Nilo Riau mati
Berita Terkini
- Bersiap untuk Kembali Macet, 509.473 Kendaraan Kembali ke Jabotabek
- Banyak Sekali, Terjadi 360 Bencana Ekologis di Sulsel Selama 2024
- Gara-gara Diblokir Kesepakatan dalam Pembelian US Steel, Nippon Jepang Marah dan Akan Gugat AS
- Kalau Perlu Ditenggelamkan, Kapal Ikan Asing Berbendera Vanuatu Ditangkap di Perairan Bintan
- Semoga Bisa Terwujud, KKP Siapkan Strategi Capai Swasembada Garam di 2027