Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Manfaatkan Sisa Minyak "Hotpot" sebagai Bahan Bakar Jet

Foto : AFP/Hector RETAMAL

Pengepul Minyak “Hotpot” l Seorang pengepul sedang sibuk mengumpulkan minyak bekas untuk didaur ulang dari sebuah restoran hotpot di Kota Chengdu, Tiongkok, pada 21 Oktober lalu. Diperkirakan ada 150 ribu ton minyak bekas hotpot ini dibuang oleh ratusan restoran di kota ini per tahunnya dan kini minyak bekas itu bisa didaur ulang untuk dijadikan bahan bakar penerbangan berkelanjutan.

A   A   A   Pengaturan Font

Di Shanghai, fasilitas pengolahan sampah kota telah beralih ke lalat tentara hitam untuk mengubah berton-ton sampah makanan setiap tahunnya menjadi pupuk dan pakan ternak.

"Di pabrik pengolahan limbah Laogang, terdapat ruangan tertutup yang menampung 500 juta belatung, yang memakan hingga 2.500 ton limbah makanan setiap hari," ucap wakil direktur pabrik Wu Yuefeng.

Belatung yang menggeliat mengeluarkan zat berwarna hitam seperti kotoran yang bisa digunakan kembali sebagai pupuk, sedangkan larvanya sendiri dibunuh dan dipanen saat sudah mencapai puncaknya untuk dijadikan pakan ternak.

Kembali ke Chengdu, pemikiran bahwa makan malamnya memiliki prospek berkelanjutan dan lebih produktif ini, telah membawa kelegaan bagi penggemar hotpot bernama Dong. "Pemanfaatan dan sirkulasi sisa limbah makanan ke seluruh lapisan masyarakat ini ternyata memiliki banyak kegunaan," ujar Dong. AFP/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top