Lensa Kamera dengan Kemampuan Auto Fokus Cepat
kamera
JAKARTA - PT Sony Indonesia memperkenalkan lensa terbaru dalam jajaran G Master - FE 70-200mm F2.8 GM OSS II. Lensa ini menghadirkan kombinasi performa resolusi, bokeh (berkabut), serta kemampuan autofocus(AF) yang cepat desain G Master Sony.
Lensa terbaru ini cocok digunakan oleh para penggemar fotografi, serta fotografer dan videografer profesional dengan genre foto portrait, pemandangan alam dan videografi. Dengan berat sekitar 29 persen lebih ringan, lensa tersebut memiliki kecepatan empat kali lebih lebih baik dari sebelumnya dan dan pelacakan auto fokus meningkat 30 persen.
"Sony FE 70-200mm F2.8 GM OSS II tentunya sangat membantu para fotografer dan videografer dalam membuat karya," kata President Director PT Sony Indonesia Kazuteru Makiyama dalam konferensi pers virtual Jumat (29/10).
Dalam menciptakan teknologi kata Makiyama, Sony selalu mendengarkan harapan para pelanggan. Berkat masukan dari pengguna di seluruh dunia, termasuk para profesional terkemuka, Sony terus mengembangkan jajaran G Master.
Selain kemampuan fokus, kecepatan, dan menciptakan efek bokeh lebih baik Sony FE 70-200mm F2.8 GM OSS II memiliki bobot ringan membuat konsumen dimudahkan dalam segala situasi. Tambahannya seri G Master memiliki tambahan berupa zoom telephoto sebagai perlengkapan kreator yang ingin memaksimalkan potensi peralatannya.
Halaman Selanjutnya....
Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Komentar
()Muat lainnya