Labuan Bajo Siap Sambut KTT Asean 2023
Foto: istimewaJAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tengah merampungkan peningkatan dan pembangunan jalan baru dari Labuan Bajo menuju Tanamori di Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT). Dukungan tersebut bertujuan untuk memperlancar konektivitas Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Labuan Bajo sekaligus mendukung pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asean pada Mei 2023.
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, peningkatan aksesibilitas serta konektivitas jaringan infrastruktur jalan dan jembatan untuk memberikan kelancaran, keselamatan, keamanan, juga kenyamanan para pengguna jalan. "Akses jalan yang semakin baik juga akan menunjang perekonomian masyarakat di kawasan sekitar dengan bangkitnya sektor pariwisata," kata Menteri Basuki di Jakarta, Selasa (31/1).
Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) NTT, Agustinus Junianto mengatakan lingkup pekerjaan meliputi pembangunan Jalan Ruas Labuan Bajo - Sp. Nalis - Sp. Kenari - Tanamori sepanjang 25 kilometer (km) dan empat jembatan dengan total panjang 175 meter.
"Pembangunan jalan dan jembatan ini dilaksanakan sejak Januari 2022 oleh kontraktor pelaksana PT Wijaya Karya dan PT Yodya Karya dengan anggaran sebesar 481 miliar rupiah. Sekarang progresnya sudah mencapai 97,26 persen," kata Agustinus.
Redaktur: Muchamad Ismail
Penulis: Erik, Fredrikus Wolgabrink Sabini
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Hasil Survei SMRC Tunjukkan Elektabilitas Pramono-Rano Karno Melejit dan Sudah Menyalip RK-Suswono
- 2 Cagub DKI Pramono Targetkan Raih Suara di Atas 50 Persen di Jaksel saat Pilkada
- 3 Panglima TNI Perintahkan Prajurit Berantas Judi “Online”
- 4 Pelaku Pembobol Ruang Guru SMKN 12 Jakut Diburu Polisi
- 5 Tim Pemenangan Cagub dan Cawagub RIDO Akui Ada Persaingan Ketat di Jakut dan Jakbar
Berita Terkini
- Pasangan RIDO Komitmen Ciptakan Lingkungan Adil Bagi Warga Jakarta
- Menko PM Sebut Judi Online Bencana Nasional, Mengancam Kehidupan Masyarakat
- Presiden Prabowo Optimistis Para Pemimpin Dunia Kedepankan Kebaikan Bersama
- Legislator Muda Ini Pertanyakan Kinerja Dinas SDA dan Bina Marga di Proyek Gorong-gorong Jakarta Selatan
- Agar Pensiun Ceria, Replacement Ratio Harus Ditingkatkan 70-80%