Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pemilu Inggirs

Konservatif Menang Telak, Boris Johnson Mesti Realisasikan Brexit

Foto : STEFAN ROUSSEAU/AFP

KEMBALI MEMIMPIN I PM Inggris yang juga pemimpin Partai Konservatif Boris Johnson disambut staf di 10 Downing Street, London, Jumat (13/12), usai audiensi dengan Ratu Inggris Elizabeth II di Istana Buckingham.

A   A   A   Pengaturan Font

LONDON - Perdana Menteri (PM) Inggris, Boris Johnson melanjutkan kepemimpinannya setelah Partai Konsevatif memenangkan pemilihan umum (pemilu) dengan meraih 364 kursi dari 650 kursi di Parlemen. Ini merupakan kemenangan terbesar bagi Konservatif sejak kepemimpinan si Tangan Besi Margaret Thatcher pada 1980. Hal ini juga akan membawa Inggris segera keluar dari Uni Eropa atau British Exit (Brexit).

"Kami akan menyelesaikan Brexit tepat waktu pada tanggal 31 Januari," kata Johnson di hadapan pendukungnya di sebuah rapat umum di London, Jumat (13/12).

Ia juga mengatakan, dengan meninggalkan Uni Eropa, Inggris akan kembali bersatu dan memegang kendali atas undang-undang, perbatasan, uang, perdagangan, sistem imigrasi, dan memberi mandat demokrasi kepada rakyat.

"Saya pikir ini akan berubah menjadi pemilihan bersejarah yang memberi kita sekarang, dalam pemerintahan baru ini, kesempatan untuk menghormati kehendak demokratis rakyat Inggris," ujar Johnson.

Dia mengatakan kaum konservatif tampaknya telah memenangkan mandat baru yang kuat untuk menyelesaikan Brexit.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top