Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kebijakan Pemerintah

Konsep IKN yang Ramah Lingkungan Harus Benar-benar Diterapkan

Foto : ANTARA/Novi Abdi-Bagus Purwa

Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Penajam Paser Utara, Raup Muin.

A   A   A   Pengaturan Font

Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, dalam keterangan tertulisnya mengatakan bendungan ini sudah cukup lama direncanakan, utamanya untuk memenuhi kebutuhan air baku Kota Balikpapan. Selanjutnya, dengan adanya IKN akan dioptimalkan untuk penyediaan air baku berkapasitas 2.500 liter/detik dan mereduksi banjir 55 persen.

"Dengan adanya Bendungan Sepaku Semoi penyediaan air baku IKN masih cukup hingga 2030. Ke depan kita juga akan tambah dengan membangun Bendungan Batu Lepek dan Bendungan Selamayu.

Sementara untuk pengendalian banjir di IKN, jaringan drainasenya sedang kita desain untuk segera dikerjakan," kata Menteri Basuki.

Sekretaris Jenderal Kementerian PUPR, Mohammad Zainal Fatah, mengatakan pembangunan IKN Nusantara yang merupakan kawasan dan peradaban baru tentunya harus didukung dengan infrastruktur dasar seperti air baku, jalan, dan perumahan.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top