Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus

Koleksi Artefak Dicuri Staf, Direktur British Museum Mengundurkan Diri

Foto : CNA/Reuters/Toby Melville

Gedung British Museum yang menyimpan patung Parthenon terlihat di London, Inggris, 25 Januari 2023.

A   A   A   Pengaturan Font

LONDON - Direktur British Museum mengundurkan diri pada Jumat (25/8) setelah mengakui gagal dalam penyelidikan atas pencurian barang-barang koleksi museum.

Hartwig Fischer, seorang sejarawan seni asal Jerman yang memimpin museum tersebut sejak 2016, mengatakan mungkin ada respons yang lebih baik terhadap peringatan bahwa seorang karyawan mungkin telah mencuri barang-barang, dan kesalahan tersebut "pada akhirnya" harus ada pada dirinya.

"Jelas British Museum tidak merespons secara komprehensif sebagaimana mestinya," katanya dalam sebuah pernyataan.

British Museum, salah satu tempat wisata paling populer di London, mengatakan pekan lalu telah memecat seorang staf setelah barang-barang koleksi museum termasuk perhiasan emas dan permata yang berasal dari abad ke-15 SM hingga abad ke-19 M dicuri dari gudang.

Polisi mengatakan pada Kamis, mereka telah mewawancarai seorang pria tetapi tidak menuntutnya atas artefak yang dicuri.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : CNA

Komentar

Komentar
()

Top