
Khofifah Minta Pamekasan Perhatikan Penyusunan RPJMD dan Stabilisasi Harga Jelang Lebaran
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa mengingatkan pentingnya kolaborasi dan sinergi untuk bersama-sama menjaga kondisi aman dan nyaman terlebih menjelang libur panjang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah.
Foto: IstimewaSURABAYA - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa melantik KH. Kholilurrahman sebagai Bupati Pamekasan dan Sukriyanto sebagai Wakil Bupati Pamekasan masa jabatan 2025-2030 di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Rabu (19/3) malam.
Dalam sambutannya, Khofifah menyampaikan pesan penting yang harus dilakukan oleh Bupati dan Wakil Bupati Pamekasan adalah menyiapkan penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) selambat-lambatnya dalam waktu 6 bulan.
Gubernur Khofifah pun menekankan agar RPJMD yang disusun di tingkat Kabupaten Kota beseiring dengan RPJMD provinsi dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN).
"Jadi PR yang sangat mendesak yang harus dilakukan adalah bagaimana menyiapkan rencana awal RPJMD kabupaten Pamekasan," ujarnya
Gubernur Khofifah juga menyampaikan beberapa hal di luar Asta Cita dan _Quick Win_ yang menjadi konsen pemerintah pusat saat ini. Yakni terkait Sekolah Rakyat dan Koperasi Desa Merah Putih yang segera direalisasikan di Jatim.
"Bupati/Wali Kota sudah kami undang di Gedung Negara Grahadi, mendengarkan langsung penjelasan dari Kementerian, supaya mereka paham format sekolah ini seperti apa. Berikutnya adalah koperasi desa ini seperti apa," katanya.
Lebih lanjut, Khofifah menambahkan mengenai posisi Jawa Timur sebagai lumbung pangan nasional yang menjadikan provinsi ini berkontribusi besar terhadap terwujudnya swasembada pangan. Oleh sebab itu dalam rangka dapat memenuhi target produksi padi sebesar 12,6 juta ton, Ia meminta semua daerah untuk melakukan optimalisasi dengan memberikan perhatian khusus terhadap infrastruktur pertanian termasuk Pamekasan.
"Daerah-daerah di Madura ini banyak sekali yang memang irigasinya perlu dikuatkan. Pada posisi ini kita perlu lari kencang supaya kebutuhan atas infrastruktur khususnya irigasi tersier bisa segera terpenuhi," ucapnya.
Hal lain yang disampaikan Gubernur Khofifah kepada Bupati dan Wakil Bupati Pamekasan yaitu terkait persiapan jelang hari raya Idul Fitri, dimana para kepala daerah dituntut untuk terus memantau pergerakan harga bahan pangan dan tempat-tempat wisata di daerah masing-masing.
"Bupati/Wali Kota turun ke pasar untuk memantau harga dan ke tempat-tempat wisata memastikan lokasi tersebut dalam kondisi aman," tuturnya.
Untuk mewujudkan itu semua, Khofifah mengingatkan pentingnya kolaborasi dan sinergi semua pihak untuk bersama-sama menjaga kondisi aman dan nyaman terlebih menjelang libur panjang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah.
"Kesiapsiagaan kita semua tentu diharapkan bisa menjaga suasana kondusif aman, nyaman, datang bahagia kembali bahagia," pesannya.
Redaktur: Selocahyo Basoeki Utomo S
Penulis: Selocahyo Basoeki Utomo S
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Kemnaker Sediakan 229 Bus Mudik Gratis
- 2 Pemkot Kediri Lakukan Cek Angkutan Umum
- 3 Gubernur DKI Jakarta Serahkan KJP Plus Tahap I 2025 dan Gratiskan Akses TMII
- 4 Pemkab Bogor: Bazar Pangan Murah Kadin Sukses Stabilkan Harga
- 5 Pemerintah Kota Kediri Melakukan Pengecekan terhadap Angkutan Umum agar Aman
Berita Terkini
-
Pasar Saham Global Sebagian Besar Anjlok Karena Kebijakan Tarif Trump yang Memukul Kepercayaan
-
Cedera Kepala, Kiper Alisson Tinggalkan Timnas Brazil
-
Gol Perdana Lewis-Skelly Bawa Inggris Menang 2-0 atau Albania
-
Medvedev Tersingkir Lebih Awal di Miami Open
-
Dukung Kelancaran Mudik, GoPay Digitalisasi Terminal Kalideres