Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Keputusan Darurat Kesehatan Global Cacar Monyet dari WHO Dikecam Afrika, Ada Apa?

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

"Ketika suatu penyakit menyerang negara berkembang, itu bukan keadaan darurat. Itu hanya menjadi keadaan darurat ketika negara maju terkena dampaknya," kata Profesor Emmanuel Nakoune, penjabat direktur Institut Pasteur di Bangui, Republik Afrika Tengah, yang menjalankan uji coba dari pengobatan cacar monyet.

Namun, Nakounde mengatakan jika WHO mendeklarasikan "darurat kesehatan masyarakat yang menjadi perhatian internasional", tingkat alarm tertingginya itu masih akan menjadi langkah penting.

"Jika ada kemauan politik untuk membagi secara adil sarana respons antara negara maju dan negara berkembang, masing-masing negara akan dapat diuntungkan," katanya.

WHO mengatakan sedang mengerjakan mekanisme untuk berbagi perawatan dan vaksin.

Pertemuan komite darurat pada hari Kamis termasuk para ahli dari daerah yang paling terkena dampak, yang juga telah berkonsultasi dengan para ilmuwan termasuk Nakounde. Mereka akan membuat rekomendasi kepada Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus, yang membuat keputusan akhir apakah akan memanggil keadaan darurat.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Zulfikar Ali Husen

Komentar

Komentar
()

Top