Kepala LKPP Resmi Daftar sebagai Cagub Jateng Lewat PDIP
Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) Hendrar Prihadi saat mendaftar sebagai bakal calon gubernur pada Pilkada Jateng 2024 di DPD PDI Perjuangan Jateng di Semarang, Kamis (30/5).
Foto: ANTARA/I.C. SenjayaSEMARANG - Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) Hendrar Prihadi resmi mendaftar sebagai bakal calon gubernur pada Pilkada Jawa Tengah 2024 lewat PDI Perjuangan.
Hendi, sapaan akrab Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Semarang itu, mengembalikan formulir pendaftaran ke Kantor DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah, Semarang, Kamis (30/5). "Niat tulus ikhlas untuk berjuang, mudah-mudahan mendapat rekomendasi partai," kata Hendi.
Pada kesempatan itu dia diterima oleh petugas penerima pendaftaran dari DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah Joko Purnomo.
Menurut dia, dibutuhkan kemantapan hati dan berpikir lebih menyeluruh sebelum memutuskan untuk mendaftar.
Dikatakan oleh Mantan Wali Kota Semarang ini bahwa maju sebagai bakal calon gubernur ini bukan merupakan angan-angan pribadinya. "Semua untuk kepentingan Provinsi Jawa Tengah. Provinsi butuh pemimpin yang mengayomi," katanya.
Meski demikian, dia menyerahkan seluruh pencalonan ini ke PDI Perjuangan. "Semua saya serahkan ke partai. Mudah-mudahan mendapat rekom," katanya lagi.
PDI Perjuangan Jawa Tengah membuka pendaftaran bakal calon kepala daerah dan bakal calon wakil kepala daerah tingkat Provinsi Jateng sejak 22 hingga 30 Mei 2024.
Tercatat dua bakal calon gubernur dan empat bakal calon wakil gubernur yang mengambil formulir pendaftaran.
Berita Trending
- 1 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 2 Electricity Connect 2024, Momentum Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional
- 3 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 4 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
- 5 Tim Putra LavAni Kembali Tembus Grand Final Usai Bungkam Indomaret
Berita Terkini
- Kementerian PU Sebut Padat Karya P3-TGAI Dukung Swasembada Pangan
- Antisipasi Banjir, Pemkab Lombok Tengah Bersihkan Jaringan Irigasi
- Para Ahli Kardiologi Perkenalkan Prosedur Inovatif Intervensi Jantung dan Pembuluh Darah
- BPBA: Sembilan Rumah Terbakar di Gayo Lues dan Lima Ruko di Aceh Besar
- Ikan Miliki Zat Gizi DHA yang Tidak Terdapat Dalam Sumber Protein Lain