Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Inovasi Transportasi Udara

Kendaraan Piring Terbang Impian Insinyur Menjadi Kenyataan

Foto : ISTIMEWA

Zeva Zero bertenaga baterai.

A   A   A   Pengaturan Font

WASHINGTON - Bayangkan melompat masuk ke piring terbang yang dapat tinggal landas secara vertikal, untuk berangkat ke kantor atau bertemu teman, tanpa harus berurusan dengan lalu lintas di jalan.

Itulah impian Stephen Tibbitts, salah satu pendiri dan Kepala Eksekutif Zeva Aero, perusahaan rintisan di Washington, dengan purwarupa kendaraannya yang berhasil lepas landas vertikal skala penuh.

"Ini octocopter," kata Tibbitts sambil menunjuk ke empat motor di atas dan empat di bawah.

"Ini adalah bodi sayap campuran dan menghasilkan daya angkat saat terbang ke depan," ujarnya baru-baru ini.

Kendaraan yang dinamai Zero tersebut merupakan sebuah eVTOL, yang meskipun lepas landas dan mendarat secara vertikal, dirancang untuk terbang secara horizontal karena memiliki aerodinamika yang lebih baik .
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top