Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pengembangan Penelitian

Kemendikbudristek Danai 14.631 Proposal Penelitian

Foto : Koran Jakarta/M.Ma'ruf

Direktur Riset, Teknologi, dan Pengabdian kepada Masyarakat - M. Faiz.

A   A   A   Pengaturan Font

Mendanai 14.631 proposal penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Jumlah tersebut terdiri dari 11.980 proposal penelitian dan 2.651 proposal pengabdian kepada masyarakat.

JAKARTA - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), mendanai 14.631 proposal penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Jumlah tersebut terdiri dari 11.980 proposal penelitian dan 2.651 proposal pengabdian kepada masyarakat.

"Jumlah proposal tersebut belum termasuk proposal penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang akan didanai pada tahap kedua dengan mekanisme melalui tahapan bimbingan teknis perbaikan proposal sebelum diseleksi kembali," ujar Direktur Riset, Teknologi, dan Pengabdian kepada Masyarakat, Kemendikbudristek, M. Faiz, dalam acara Penandatanagan Kontrak Penelitian dan Pengembangan kepada Masyarakat, di Jakarta, Rabu (12/6).

Dia menjelaskan, jumlah proposal penelitian dan pengabdian kepada masyarakat tahun ini meningkat pesat. Jumlah proposal riset yang didanai tercatat 8.343 proposal dengan perincian 6.441 proposal penelitian dan 1902 proposal pengabdian kepada masyarakat.

Faiz menambahkan, setidaknya setengah dari jumlah perguruan tinggi di Indonesia berpartisipasi dalam program ini. Sedangkan untuk partisipasi dosen, setidaknya sepertiga dosen di Indonesia berpartisipasi dalam pengajuan proposal. "Jumlah proposal riset yang akan didanai tahun ini hampir dua kali lipat dibandingkan tahun 2023," jelasnya.

Dia meminta, penerima pendanaan untuk senantiasa menjaga kualitas riset dan luarannya sesuai dengan apa yang telah dijanjikan di proposal.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top