Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kemajuan, Tiongkok Berhasil Uji Coba Lengan Robot di Luar Angkasa

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Pada posisi tersebut memungkinkan lengan robot meraih kargo Tianzhou 2 dengan menempelkan ke port adaptor pada pesawat ruang angkasa. Lengan robot telah berperan dalam perjalanan luar angkasa di luar Tianhe, membantu memindahkan astronot ketika bertugas di luar angkasa. Dan ini merupakan yang pertama lengan robot digunakan pada pesawat ruang angkasa besar.

Sementara itu, uji coba ini sangat penting bagi rencana Administrasi Luar Angkasa Nasional Tiongkok untuk menyelesaikan pembangunan stasiun luar angkasanya pada akhir tahun 2022. Apalagi modul stasiun ruang angkasa Tiongkok berikutnya, Mengtian dan Wentian, dijadwalkan segera diluncurkan menggunakan roket Long March 5B. Kedua modul itu dalam beberapa bulan mendatang akan berlabuh pada modul Tianhe di orbit.

Untuk itu, lengan robot berfungsi memegang dan memindahkan modul Mengtian dan Wentian. Kemudian kedua modul yang beratnya masing-masing sekitar 20.000 kilogram (44.100 pon) dipindahkan dari port depan ke port radial. Penambahan dua modul baru Mengtian dan Wentian akan melengkapi stasiun luar angkasa Tiangong yang berbentuk T.

Dalam modul Mengtian dan Wentian menjadi tempat berbagai eksperimen sains dan airlock untuk aktivitas extravehicular atau spacewalks dan penempatan lengan robot yang lebih kecil.

Perlu diketahui, kargo Tianzhou 2 diluncurkan pada Mei 2021 dan merupakan pengunjung pertama modul Tianhe. Tianzhou 2 membawa propelan (bahan bakar) untuk Tianhe dan mengirimkan persediaan, peralatan, dan eksperimen menjelang misi awak Shenzhou 12.


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Zulfikar Ali Husen

Komentar

Komentar
()

Top