Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sengketa LTT

Kapal Tiongkok dan Jepang Kembali Terlibat Konfrontasi

Foto : AFP/JAPAN COAST GUARD 

Saling Berhadapan l Kapal Penjaga Pantai Jepang (kanan) saat mengejar sebuah kapal pemantau Tiongkok yang berlayar di perairan sengketa dekat Kepulauan Senkaku pada awal Februari lalu. Pada Rabu (1/11) dilaporkan bahwa kapal penjaga pantai kedua negara itu kembali saling berhadapan di perairan sengketa Laut Tiongkok Timur itu.

A   A   A   Pengaturan Font

Layangkan Protes

Sementara itu kantor beritaNHKmelaporkan bahwa pemerintah Jepang pada Selasa (31/10) telah melayangkan nota protes kepada Beijing setelah sebuah kapal Tiongkok terpantau melakukan survei maritim di zona ekonomi eksklusif Jepang di lepas pantai Pulau Amami Oshima, Jepang barat daya.

Kementerian Luar Negeri Jepang mengatakan penjaga pantai mendeteksi kapal riset Tiongkok telah membentangkan kawat ke laut sekitar 334 kilometer sebelah barat pulau itu sekitar pukul 11.20 pada Selasa.

Kementerian tersebut mengatakan Tiongkok tidak mendapatkan persetujuan Jepang untuk melakukan survei di wilayah tersebut. Kementerian juga mengatakan pihaknya menggunakan saluran diplomatik untuk menuntut agar Beijing segera menghentikan kegiatan tersebut.ST/NHK/SCMP/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top