
Kabar Gembira, Gorontalo Utara Terima Program Pemberdayaan Komunitas Adat Terpencil
Seminar dan Lokakarya persiapan pelaksanaan program pemberdayaan Komunitas Adat Terpencil (KAT) Tahun 2025 dipimpin Sekda Gorontalo Utara Suleman Lakoro.
Foto: ANTARA/HO-Diskominfo Gorontalo UtaraGorontalo - Gorontalo Utara menjadi satu-satunya kabupaten di Provinsi Gorontalo yang menerima program pemberdayaan Komunitas Adat Terpencil (KAT) Tahun Anggaran 2025 dari Pemerintah Pusat melalui Kementerian Sosial.
"Alhamdulillah tahun ini daerah kita mendapat kucuran anggaran untuk pelaksanaan program pemberdayaan KAT. Kita sudah menindaklanjuti dengan melaksanakan Seminar dan Lokakarya (Semiloka) persiapan pelaksanaan program pemberdayaan Komunitas Adat Terpencil (KAT) Tahun 2025," kata Sekretaris Daerah Gorontalo Utara Suleman Lakoro di Gorontalo, Minggu.
Menurutnya di tahun ini, ada 26 kabupaten yang masuk database Tahun Anggaran 2025.
"Beruntung daerah kita mendapatkan program tersebut, dan menjadi satu-satunya di Provinsi Gorontalo," katanya.
Ia mengatakan program tersebut patut untuk sangat disyukuri. Oleh karena itu, diskusi dalam Semiloka benar-benar dimanfaatkan untuk memberikan masukan-masukan terhadap kelayakan dari dua desa penerima yang akan menjadi fokus dalam program pemberdayaan Komunitas Adat Terpencil.
Semiloka yang telah digelar pun diharapkan dapat memberikan pertimbangan teknis, baik dari segi lingkungan hidup, kesehatan dan tata ruang wilayah.
"Seperti masalah pertanahan yang tentu sudah harus clean and clear. Maka program pemberdayaan ini harus dikeroyok dari berbagai bidang, baik pertanian, perikanan dan bidang lainnya," katanya.
Dua desa di daerah tersebut menjadi penerima program pemberdayaan KAT Tahun 2025, yaitu Desa Ibarat Kecamatan Anggrek dan Desa Tombulilato Kecamatan Atinggola.
Berita Trending
- 1 RI-Jepang Perluas Kerja Sama di Bidang “Startup” dan EBT
- 2 Soal Penutupan TPA Open Dumping, Menteri LH: Ada Tahapan Sebelum Ditutup Total
- 3 Jadwal Liga 1 Indonesia Pekan ke-26: Jamu Persik, Persib Berpeluang Jaga Jarak dari Dewa United
- 4 Pemerintah Kota Banjarmasin-Kemenkum Perkuat Sinergi Layanan Kekayaan Intelektual
- 5 Rekrutmen Taruna TNI 2025 Sudah Dibuka, Ini Link Pendaftaran dan Syaratnya
Berita Terkini
-
Polri Mendirikan Dapur Lapangan untuk Korban Banjir Pondok Gede Permai
-
Satgas Pangan Polda Kalimantan Selatan Cegah Penimbunan Bahan Pokok saat Ramadan
-
Dinkes Kota Tangerang Membagikan Lysol Disinfektan kepada Warga Terdampak Banjir
-
Pemerintah Kabupaten Garut Melibatkan Grab untuk Mengembangkan Pasar Produk UKM Lokal
-
Ternyata Teh Bisa Kurangi Kandungan Logam Berat Dalam Air