Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Konflik Russia Vs Ukraina

Jokowi: Stop Perang karena Sengsarakan Umat Manusia dan Bahayakan Dunia

Foto : UKRAINE EMERGENCY MINISTRY PRESS SERVICE/AFP

PESAWAT MILITER UKRAINA JATUH DI TENGAH INVASI RUSSIA I Personel darurat bekerja di lokasi jatuhnya pesawat militer Ukraina di selatan Kyiv, Kamis (24/2). Setidaknya lima orang tewas dalam peristiwa tersebut di tengah ketegangan akibat invasi Russia. Sebagaimana dilansir AFP, layanan gawat darurat Ukraina menyatakan bahwa insiden ini terjadi di daerah yang terletak sekitar 20 kilometer dari ibu kota negara, Kiev. Berdasarkan informasi badan tersebut, pesawat militer itu mengangkut 14 orang. Meski demikian, belum diketahui penyebab insiden ini.

A   A   A   Pengaturan Font

Sementara itu, organisasi pertahanan Atlantik Utara atau North Atlantic Treaty Organization (NATO) pada Kamis memerintahkan komandan militernya untuk mengintensifkan persiapan untuk mempertahankan wilayah sekutu setelah Russia menginvasi Ukraina. Mereka menempatkan ratusan pesawat tempur dan kapal dalam siaga dan setuju untuk menambah jumlah pasukan di sisi timurnya.

Sekjen NATO, Jens Stoltenberg, mengatakan akan mengadakan pertemuan puncak darurat virtual dari 30 negara aliansi pada hari Jumat (25/2) yang akan dihadiri oleh Presiden AS, Joe Biden, dan mereka akan bergabung dengan para pemimpin Swedia, Finlandia, dan lembaga-lembaga Uni Eropa.

Pasukan Russia menginvasi Ukraina melalui darat, udara, dan laut pada hari Kamis, membenarkan ketakutan terburuk Barat dengan serangan terbesar oleh satu negara terhadap negara lain di Eropa sejak Perang Dunia Kedua.

Perdamaian Hancur
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini, Selocahyo Basoeki Utomo S, Eko S

Komentar

Komentar
()

Top