Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Konflik Timur Tengah

Jet Tempur Koalisi Pimpinan Saudi Gempur Sanaa

Foto : AFP/MOHAMMED HUWAIS

 Gempuran di Sanaa l Asap membubung dari kejauhan saat terjadi gempuran oleh jet tempur koalisi pimpinan Arab Saudi ke Sanaa, Yaman, pada Minggu (7/3). Gempuran ini terjadi setelah Riyadh berhasil mencegat serangan drone yang diluncurkan Houthi.

A   A   A   Pengaturan Font

Peningkatan Serangan

Pemberontak Houthi sebelumnya telah meningkatkan serangan terhadap Arab Saudi dalam beberapa pekan terakhir, sementara mereka meningkatkan serangan di Yaman untuk merebut benteng pertahanan terakhir pemerintah di utara Marib.

Peningkatan ketegangan itu terjadi bahkan setelah Amerika Serikat (AS) bulan lalu mencabut Houthi sebagai kelompok teroris dan dan adanya peningkatan upaya untuk meredakan konflik yang telah berlangsung selama enam tahun.

Menurut organisasi internasional, konflik di Yaman hingga saat ini telah merenggut puluhan ribu nyawa dan jutaan orang mengungsi. Laporan itu membuat PBB kemudian menyatakan bahwa di Yaman telah terjadi krisis kemanusiaan terburuk di dunia. AFP/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top