Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Politik Internasional I Tatanan Dunia Baru Perlu untuk Lawan Kebangkitan Rezim Otoriter

Jepang Harapkan Tatanan Dunia Baru

Foto : AFP/Charly TRIBALLEAU

Yasutoshi Nishimura, Menteri Ekonomi, Perdagangan, dan Industri Jepang

A   A   A   Pengaturan Font

Jepang menginginkan terbentuknya tatanan dunia baru. Harapan itu diutarakan seorang menteri Jepang setelah ia berpidato mengenai kekhawatiran kebangkitan kekuatan rezim otoriter di bidang ekonomi maupun militer.

WASHINGTON DC - Menteri Perdagangan dan Industri Jepang mengatakan pada Kamis (5/1) bahwa perdagangan bebas pasca-Perang Dingin dan saling ketergantungan ekonomi, telah memperkuat rezim otoriter, dan Amerika Serikat (AS) serta negara-negara demokrasi yang berpikiran sama, harus melawannya dengan membuat tatanan dunia baru.

"Negara-negara otoriter telah mengumpulkan kekuatan yang luar biasa, baik secara ekonomi maupun militer," kata Menteri Ekonomi, Perdagangan, dan Industri Jepang, Yasutoshi Nishimura, dalam pidatonya di Centre for Strategic and International Studies di Washington DC.

"Kita harus membangun kembali tatanan dunia berdasarkan nilai-nilai dasar kebebasan, demokrasi, hak asasi manusia dan supremasi hukum," imbuh dia.

Pidato Nishimura itu diutarakan jelang kunjungan Perdana Menteri Jepang, Fumio Kishida, ke Washington DC pekan depan untuk bertemu dengan Presiden AS, Joe Biden, membahas isu-isu konflik yang terjadi di Ukraina, Korea Utara (Korut), dan ketegangan Tiongkok dengan Taiwan.

KTT itu sendiri akan didahului dengan pembicaraan antara menteri pertahanan dan menteri luar negeri kedua negara.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top