Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jangan Tertipu, Tak Semua Kacamata Hitam Mampu Lindungi Mata dari Sinar UV

Foto : Brit.co

Ilustrasi.

A   A   A   Pengaturan Font

Chen menuturkan pentingnya membeli kacamata dengan label yang mengatakan "perlindungan 100 persen terhadap UVA dan UVB" atau "perlindungan 100 persen terhadap UV400".

"UV400 berarti penyerapan UV hingga 400 nanometer, yang setidaknya 99 persen dari perlindungan UV yang diberikan," kata Chen.

Namun, Chen menuturkan kebanyakan kacamata hitam tidak memiliki tingkat perlindungan UV yang tercetak di atasnya, dan Anda tidak dapat memastikannya hanya dengan melihat warna atau rona lensa. Ia juga menekankan tidak semua lensa gelap berarti lebih baik dalam melindungi mata dari sinar ultraviolet.

Selain itu, Tan mengatakan pentingnya memeriksa apakah ada lapisan anti-reflektif (AR) di permukaan belakang lensa untuk mengurangi silau yang memantul dari bagian belakang lensa dan masuk ke mata seseorang. Ia menjelaskan dengan lensa AR, cahaya yang dipantulkan akan memiliki warna merah muda atau kehijauan. Atau cahaya yang dipantulkan terlihat sedikit lebih redup daripada yang terlihat dengan mata telanjang.

Jika kita tidak yakin dengan tingkat perlindungan kacamata hitam yang kita miliki saat ini. Bawalah kacamata ke toko optik untuk mendapatkan tes sederhana untuk menentukan tingkat perlindungan UV.


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Suliana

Komentar

Komentar
()

Top