Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Moda Raya I Trans Pakuan-Transjakarta Padukan Layanan

Jakarta-Bogor Integrasikan Transportasi Massal

Foto : Antara

Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta Syafrin Liputo

A   A   A   Pengaturan Font

Kerja sama bermanfaat besar bagi masyarakat Bogor yang setiap harinya beraktivitas di Jakarta.

JAKARTA - Masyarakat Jakarta dan Bogor boleh bergembira karena dilayani angkutan yang makin terintegrasi. Hal itu terwujud setelah pemerintah Provinsi DKI Jakarta bekerja sama dengan Pemerintah Kota Bogor terus mengintegrasikan layanan transportasi.

Kerja sama layanan transportasi ini dalam rangka pengembangan bidang moda angkutan publik yang terintegrasi antara Jakarta dan Bogor melalui layanan Transjakarta dan Trans Pakuan. Kedua perusahaan transportasi ini bersinergi mengangkut penumpang dari kedua wilayah tersebut.

Kerja sama kedua belah pihak diwujudkan dalam bentuk Nota Kesepahaman (MoU) antara PT Transportasi Jakarta dan Perumda Transportasi Pakuan Kota bogor. Penandatanganan dilakukan di Balai Kota Bogor, Kamis (11/5). Proses penandatanganan MoUdilakukan oleh Direktur Pelayanan dan Pengembangan PT Transportasi Jakarta, Lies Permana Lestari, serta Direktur Perumda Transportasi Pakuan Kota Bogor Rachma Nissa Fadliya.

Penandatanganan disaksikan Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto, Sekretaris Daerah Pemerintah Kota Bogor, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta Syafrin Liputo, Komisaris utama dan Direktur Utama PT Transportasi Jakarta. "Transjakarta dan Trans Pakuan bersinergi bersama untuk mendorong masyarakat menggunakan transportasi publik dan memudahkan mobilitas masyarakat," ujar Syafrin, Jumat (12/5) seperti dimuat jakartagoid.

Sementara itu, Wali Kota Bogor, Bima Arya, menyampaikan ada beberapa faktor yang harus dibenahi untuk mengatasi kemacetan Kota Bogor seperti infrastruktur (akses jalan kendaraan roda 2 dan 4), konversi penggunaan kendaraan pribadi ke transportasi massal. "Kemudian, tentunya integrasi pelayanan transportasi," ucap Bima.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka

Komentar

Komentar
()

Top