Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Intur 2024 Angkat Sistem Pengairan Subak Sebagai Warisan Budaya Dunia

Foto : Istimewa

Direktur Jenderal Kebudayaan Kemendikbudristek, Hilmar Farid kedua dari kiri bersama pembicara lain dalam konferensi pers Indonesia Bertutur (Intur) 2024 yang diadakan di Jakarta Rabu (19/6).

A   A   A   Pengaturan Font

Seperti sebelumnya Intur 2024 kata Mahendra akan merangkul semua kalangan untuk mengedepankan lokalitas budaya dalam ekosistem berkelanjutan. Dengan menggandeng lebih dari 900 pelaku budaya yang berasal dari 15 negara. Ia optimis festival budaya ini yang dapat dinikmati oleh semua generasi.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Artistik Indonesia Bertutur 2024, Melati Suryodarmo menyebut, Intur ingin mengajak para pelaku budaya memiliki semangat yang sama untuk mengangkat pengetahuan berkaitan dengan sumber pangan dan kehidupan agraris di Indonesia dengan tetap memperhatikan harmonisasi antar manusia dengan manusia, alam, dan Tuhan.

"Seperti nilai yang terkandung dalam Subak, Indonesia Bertutur diharapkan dapat menjadi pemicu dalam menjaga keseimbangan kehidupan antara masyarakat, alam, dan spiritual dalam kenyataan hari ini," ujarnya.

Senada dengan Mahendra, Direktur Festival Indonesia Bertutur 2024, Taba Sanchabakhtiar, mengungkapkan bahwa dirinya berharap festival ini dapat memberi pengalaman baru kepada seluruh masyarakat yang hadir nantinya. Pada festival tersebut mereka dapat mengeksplorasi keanekaragaman seni dan budaya bangsa.

"Dengan didukung oleh segala aspek, mulai dari desain kawasan di tiga lokasi, keterlibatan lebih dari 900 pelaku budaya yang saling berkolaborasi, hingga terdapat 100 karya yang akan dihadirkan, diharapkan festival ini dapat membangun dialog serta menggali inspirasi dari sumber pengetahuan lokal serta warisan budaya Indonesia,'' pungkas Taba.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top