Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Ini Jet Tempur Generasi 4++ dengan Kemampuan Menyerap Gelombang Radar

Foto : Istimewa

Sebuah Su-35S milik Angkatan Udara Rusia

A   A   A   Pengaturan Font

Su-35 terbaru akan menerima mesin AL-41FM yang lebih canggih, modifikasi yang diadaptasi dari mesin AL-41F1 untuk Su-57. Berbeda dengan mesin AL-41F1S dengan sistem kontrol elektromekanis Su-35S, pembangkit listrik baru untuk Su-35SM memiliki sistem kontrol otomatis digital modern dengan elemen parameter terdistribusi dan sistem pengapian plasma.

Artinya, modifikasi baru Su-35SM akan memiliki kemampuan menghidupkan mesin tanpa oksigen yang membuatnya mampu terbang lebih tinggi.

Selain itu, sebagai hasil dari modernisasi, bobot Su-35SM berlurang sekitar 6 ton, dengan versi dasar Su-35S. Selain itu, daya dorong setiap mesin dalam mode afterburner akan meningkat dari 14,5 menjadi 15 ton, yang juga akan meningkatan rasio daya dorong dan kemampuan manuver.

Badan diperbaharui

Badan pesawar itu sendiri juga mengalami perubahan. Meski belum ada informasi spesifik mengenainya, sebelumnya disebutkan bahwa lebih banyak material komposit akan digunakan dalam desain badan pesawat. Selain itu, badan pesawat akan dilapisi dengan lapisan khusus penyerap gelombang radar.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Selocahyo Basoeki Utomo S
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top