Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Indonesia Resmikan Layanan E-Paspor di KJRI Sydney

Foto : ANTARA/HO-KJRI Sydney.

Suasana peluncuran layanan e-paspor di Konsulat Jenderal Republik Indonesia di Sydney, Australia.

A   A   A   Pengaturan Font

Wamenlu Pahala juga berharap agar layanan e-paspor akan mendukung upaya Indonesia meningkatkanpeople-to-people contactdengan Australia, khususnya antar pelaku bisnis dan peningkatan tenaga kerja profesional Indonesia yang bekerja di Australia.

Direktur Jenderal Imigrasi, Silmy Karim dalam sambutan dan sosialisasi tentang keimigrasian, mengungkapkan bahwa pembukaan layanan paspor elektronik pada KJRI Sydney diharapkan dapat memberi kenyamanan dan meningkatkanuser experiencedalam hal layanan keimigrasian kepada warga negara Indonesia yang bermukim di Australia

Paspor elektronik dilengkapi dengan chip yang menyimpan data biometrik yang memberikan kemudahan bagi pemegangnya saat melewati gerbang otomatis (autogate) di bandara.

Dengan fitur keamanan yang lebih mutakhir, paspor elektronik lebih aman dari potensi pemalsuan dan memudahkan WNI di Australia yang kerap melakukan perjalanan internasional karena proses pemeriksaan imigrasi yang lebihseamless.

Sebagai simbol peresmian layanan e-paspor, Dirjen Silmy memberikan e-paspor kepada Suherli Handajani, WNI di New South Wales yang akan berulang tahun ke-93 pada Oktober 2024 mendatang.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top