Logo

Follow Koran Jakarta di Sosmed

  • Facebook
  • Twitter X
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Threads

© Copyright 2024 Koran Jakarta.
All rights reserved.

Selasa, 21 Nov 2017, 01:00 WIB

In Memoriam Laila Sari 'Berpulang' Tanpa Diketahui Penyebabnya

Foto: istimewa

Dunia hiburan kembali dirundung duka. Artis tiga zaman, Laila Sari (82) meninggal dunia pada Senin (20/11) malam, sekitar pukul 19.50 WIB, di rumahnya kawasan Tangkiwood, Jakarta. Sayang, hingga saat ini masih belum diketahui pasti penyebab Laila meninggal dunia.

Sebelumya, program bincang-bincang yang diadakan stasiun televisi lokal menginisiasi penggalangan donasi untuk memberikan apresiasi kepada artis senior Laila Sari lewat laman Kitabisa.com.

ebagai informasi, Laila, perempuan kelahiran Padang Panjang 4 November 1935 itu diketahui masih menjadi tulang punggung keluarga.Wanita yang namanya melambung berkat film Wadjah Seorang Laki-Laki (1971) kini tinggal bersama anak angkat, cucu, dan cicitnya dengan kondisi ekonomi yang memprihatinkan.

Belum lagi rumah sederhana Laila yang berada di kawasan Tangkiwood, sudah rapuh dan atapnya bocor. Ia pun kerap menunggak tagihan listrik dan air. Bahkan untuk membeli makanan, Laila masih kerap berhutang.

Kondisi tersebut membuat stasiun televisi lokal tergerak menginisiasi penggalangan dana untuk memberikan apresiasi kepada Laila yang merupakan penyanyi legendaris Indonesia.

Namun, rupanya Tuhan berkehendak lain, sehingga memanggil Laila Sari untuk menghadap-Nya. Selamat jalan Laila Sari.yzd/R-1

Redaktur:

Penulis:

Tag Terkait:

Bagikan:

Portrait mode Better experience in portrait mode.