IHSG Masih Rawan Koreksi
Foto: istimewaJAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi melanjutkan koreksi, hari ini (28/5). Pergerakan IHSG diperkirakan masih dipengaruhi kombinasi sentimen eksternal dan internal.
Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana memperkirakan pergerakan IHSG hari kedua pekan ini masih dipengaruhi fluktuasi harga komoditas dunia dan nilai tukar rupiah terhadap dollar AS. Karenanya, Herditya memproyeksikan IHSG dalam perdagangan, Selasa (28/5), masih rawan koreksi lanjutan dengan support 7.136 dan resistance 7.266.
Sebelumnya, IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (27/5) sore, ditutup melemah di tengah penguatan bursa saham kawasan Asia. IHSG ditutup melemah 45,95 poin atau 0,64 persen ke posisi 7.176,41. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 turun 6,04 poin atau 0,68 persen ke posisi 889,79.
"Sentimen eksternal dan internal membayangi pergerakan indeks IHSG," kata Tim Riset Pilarmas Investindo Sekuritas dalam kajiannya di Jakarta, kemarin.
Dari mancanegara, bursa regional Asia dibayangi oleh berkurangnya ekspektasi penurunan suku bunga oleh bank sentral Amerika Serikat (AS) The Fed, terutama setelah risalah pertemuan The Fed pada Mei 2024, yang mengungkapkan kekhawatiran inflasi yang sedang berlangsung, dengan beberapa pejabat cenderung menaikkan suku bunga.
Redaktur: Muchamad Ismail
Penulis: Antara, Muchamad Ismail
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Kasad: Tingkatkan Kualitas Hidup Warga Papua Melalui Air Bersih dan Energi Ramah Lingkungan
- 2 Trump Menang, Penanganan Krisis Iklim Tetap Lanjut
- 3 Tak Tinggal Diam, Khofifah Canangkan Platform Digital untuk Selamatkan Pedagang Grosir dan Pasar Tradisional
- 4 PLN Rombak Susunan Komisaris dan Direksi, Darmawan Prasodjo Tetap Jabat Direktur Utama
- 5 Sosialisasi dan Edukasi yang Masif, Kunci Menjaring Kaum Marjinal Memiliki Jaminan Perlindungan Sosial
Berita Terkini
- Menekraf Luncurkan Program Baru di Aceh
- Terus Bertambah, Polisi Tetapkan 22 Tersangka pada Kasus Judi Online yang Libatkan Oknum Komdigi
- Timnas MLBB Putri Raih Kemenangan Sempurna Pada Laga Perdana IESF 2024
- Melihat Padatnya Rangkaian Kegiatan Presiden Prabowo di KTT APEC
- Petrokimia Gresik Selangkah Lagi Memastikan Diri Rebut Tiket Grand Final Livoli