Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
WAWANCARA

I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

Kami akan memperkuat kinerja keuangan perusahaan secara berkelanjutan. Garuda Indonesia bersama jajaran anak perusahaan di awal tahun 2018 mencanangkan strategi bisnis jangka panjang bertajuk Garuda Indonesia Group (Sky Beyond 3.5), yang akan menjadi value-driven aviation group dengan valuation Garuda Indonesia group sebesar 3,5 miliar dollar AS pada tahun 2020.

Seperti diketahui pada H1 (First Half)/2018 PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA) berhasil membukukan operating revenue sebesar 1,9 miliar dollar AS dengan pertumbuhan sebesar 5,9 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang sebesar 1,8 miliar dollar AS.

Bagaimana dengan kinerja operasional Garuda Indonesia?

Pada H1/2018 Garuda Indonesia mencatatkan peningkatkan jumlah passenger carried sebesar 8,3 persen dengan angkutan penumpang sebanyak 18,7 juta penumpang. Sementara itu, kargo yang diangkut juga meningkat sebesar 2,7 persen menjadi 225 ribu ton.

Ketepatan waktu penerbangan (on time performance/OTP) Garuda Indonesia sebagai mainbrand mencapai 89 persen atau meningkat dibandingkan catatan capaian OTP pada periode yang sama di tahun lalu sebesar 85,8 persen. Hal tersebut turut diikuti juga oleh peningkatan aircraft utilization dari 9:26 jam menjadi 9:40 jam.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top