Hitachi Luncurkan Mesin Cuci Front-Loading Kaya Fitur
Seorang model sedang mencuci dengan mesin cuci muatan depan Hitachi BD-1054HVOS. Mesin cuci ini memiliki banyak fitur untuk mempermudah proses mencuci dan menghasilkan hasil yang bersih. (Dok. Arçelik Hitachi Home Appliances)
Foto: IstimewaJAKARTA - Arçelik Hitachi Home Appliances sebuah usaha joint venture antara Arçelik dan Hitachi Global Life Solutions, Inc., meluncurkan mesin cuci dengan teknologi inverter dengan muatan depan (front-loading) melalui seri Hitachi BD-1054HVOS. Mesin cuci ini memiliki kapasitas 10,5 kilogram (kg) dengan desain yang kompak serta ramah pengguna (user friendly).
“Model ini ideal untuk keluarga yang mencari solusi pencucian yang andal dan praktis,” tulis Arçelik Hitachi Home Appliances melalui keterangan tertulis pada hari Rabu (13/11).
Mesin cuci Hitachi BD-1054HVOS menawarkan total 16 program, termasuk Fitur Hygiene yang beroperasi pada suhu hingga 90 derajat Celcius. Dengan suhu tinggi secara efektif mengurangi bakteri dan memastikan kebersihan untuk bermacam kain seperti sprei dan handuk.
Selain itu, Fitur Tub Wash membantu menjaga drum tetap bersih, efektif mengurangi bau dan membuat pakaian Anda tetap harum. Untuk kenyamanan pengguna, fitur Anti-Wrinkle atau anti kerut, bekerja secara lembut dengan memutar pakaian setelah setiap siklus pencucian, hal ini untuk meminimalkan kerutan dan membuat proses menyetrika menjadi lebih mudah.
Fitur Steam meningkatkan proses pencucian dengan menggunakan uap bertekanan tinggi selama mencuci untuk membantu menghilangkan bakteri dan memastikan pembersihan yang maksimal, terutama untuk barang-barang yang memerlukan perawatan ekstra.
Selain itu, Fitur Stain memungkinkan pengguna untuk mengatasi noda bandel seperti minyak, lumpur, saus, dan kopi dengan mudah. Cukup memilih jenis noda, mesin cuci Hitachi BD-1054HVOS secara otomatis menyesuaikan pengaturan pencucian yang secara efektif mengatasi dan menghilangkan noda tersebut.
“Dirancang dengan desain kompak, futuristik, dan kemudahan penggunaannya, Hitachi BD-1054HVOS adalah pilihan yang andal bagi mereka yang mencari fitur praktis untuk menangani tugas mencuci sehari-hari dengan efisien,” tambah Hitachi.
Berita Trending
- 1 Ini Daftar Pemenang AMI Awards 2024, Salma Salsabil dan Sal Priadi Jadi Artis Solo Terbaik
- 2 Sah, KPU Surabaya Tetapkan Eri-Armuji Raih Suara Terbanyak Pilkada Surabaya
- 3 Apakah Ini Tanda Pilkada DKI Satu Putaran Saja, Pramono-Rano Menang Dalam Rekapitulasi Suara Tingkat Kota/Kabupaten
- 4 Tersajinya "Derby" Jatim Persebaya vs Arema di Liga 1 Indonesia
- 5 Wamenag: Presiden Prabowo Minta Biaya Haji 2025 Tetap Rasional dan Efisien
Berita Terkini
- Sertifikat Halal dan Nomor Kontrol Veteriner Pastikan Produk Hewan yang Beredar Sesuai Standar Pemerintah
- FIFA Tuntas Undi Grup Piala Dunia Antarklub 2025, Grup G Paling Sengit
- Juara AFF 2024, Timnas Putri Berterima Kasih pada Masyarakat Indonesia
- Investor Menanti Data Pekerjaan AS, IHSG Diprediksi Datar Jelang Akhir Pekan
- Satu Keluarga Tertimbun Longsor di Sukabumi, 2 Korban Ditemukan