Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Harap Sabar, "House of the Dragon" Baru akan Tamat pada Musim ke-4, Produksi Musim ke-3 Dimulai Tahun Depan

Foto : Istimewa

Musim kedua “ House of the Dragon ” baru saja berakhir dengan penayangan episode 8 pada hari Minggu (4/8).

A   A   A   Pengaturan Font

Bagi fans yang baru saja menyaksikan episode akhir musim kedua "House of the Dragon", tentu sudah tak sabar lagi menyaksikan bagiamana dan akhir dari perang besar perebutan tahta Iron of Thrones. Namun kini telah keluar kepastian, berapa banyak musim serial HBO yang tengah naik daun ini, dan kapan akan tayang.

Dalam konferensi pers pada hari Senin (5/8) yang membahas akhir Musim ke-2 "House of the Dragon," showrunner dan co-creator Ryan Condal mengungkapkan bahwa prekuel "Game of Thrones" tersebut akan mencakup dua musim lagi, dan akan berakhir dengan Musim ke-4.

Dari Variety, Condal juga mengonfirmasi bahwa musim ketiga saat ini sedang ditulis, mereka akan melakukan persiapan untuk itu pada musim gugur, dengan rencana untuk mulai diproduksi pada "awal 2025."

"Saya belum berdiskusi dengan HBO tentang hal itu. Saya hanya mengantisipasi irama acara, dari perspektif penceritaan yang dramatis, akan terus sama dari Musim 2 dan seterusnya," ungkap dia ketika ditanya apakah Musim 3 juga akan memiliki delapan episode, seperti musim keduanya,

Penulis novel "A Song of Ice and Fire", George RR Martin, yang merupakan salah satu kreator "House of the Dragon," sebelumnya telah menyatakan di blog pribadinya bahwa ia yakin akan butuh empat musim yang masing-masing terdiri dari 10 episode untuk menceritakan kisah "Dance of the Dragons" dari bukunya "Fire & Blood". Namun hingga saat ini, HBO belum mengonfirmasi berapa musim yang akan ada untuk "House of the Dragon".
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Selocahyo Basoeki Utomo S
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top