Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Google: Peretas Iran Targetkan Kampanye Trump dan Kamala Harris

Foto : AP/Charles Rex Arbogast

Foto kombinasi memperlihatkan Wakil Presiden Kamala Harris, kiri, pada 7 Agustus 2024 dan calon presiden dari Partai Republik, Donald Trump pada 31 Juli 2024.

A   A   A   Pengaturan Font

Google mengatakan pihaknya menggagalkan upaya APT42 yang akan meretas kampanye Biden dan Trump pada tahun 2020.

Pada bulan Mei dan Juni tahun ini, target kelompok peretas Iran termasuk belasan akun email pribadi orang-orang yang berafiliasi dengan Biden atau Trump, dan Google memblokir sejumlah upaya APT42 yang akan masuk ke akun mereka, menurut laporan tersebut.

Google juga melaporkan kelompok tersebut masuk ke akun Gmail pribadi seorang konsultan politik yang berpengaruh.

"APT42 adalah aktor ancaman yang canggih dan gigih dan mereka tidak menunjukkan tanda-tanda akan menghentikan upayanya untuk menargetkan pengguna dan menerapkan taktik baru," kata Google.

"Musim semi dan musim panas ini, mereka telah menunjukkan kemampuan untuk menjalankan sejumlah kampanye phishing secara bersamaan, terutama yang difokuskan pada Israel dan Amerika Serikat."
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top