Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Gempa Maroko, Tim SAR Asing Mulai Berdatangan

Foto : AFP/FADEL SENNA

Tim penyelamat berpacu dengan waktu mencari korban selamat dari puing-puing desa yang hancur di pegunungan Atlas Maroko.

A   A   A   Pengaturan Font

TIKHT - Tim penyelamat pada Senin (11/9) berlomba dengan waktu mencari korban selamat dari reruntuhan desa-desa yang hancur di pegunungan Atlas Maroko, tiga hari setelah gempa bumi terkuat yang pernah terjadi di negara itu.

Gempa berkekuatan 6,8 yang terjadi Jumat (8/9) malam di barat daya kota Marrakesh memakan korban jiwa lebih dari 2.100 orang dan melukai lebih dari 2.400 orang, banyak di antaranya luka serius, menurut angka resmi yang diperbarui pada Minggu (10/9) malam.

Rabat pada hari Minggu mengumumkan, pihaknya telah menerima tawaran bantuan dari empat negara. Banyak negara lagi ingin mengirimkan bantuan.

Pihak berwenang telah merespons dengan baik "pada tahap ini" tawaran dari Spanyol, Inggris, Qatar, dan Uni Emirat Arab "untuk mengirim tim pencarian dan penyelamatan", kata Kementerian Dalam Negeri Maroko.

Disebutkan, tim asing telah melakukan kontak dengan pihak berwenang Maroko untuk mengkoordinasikan upaya tersebut. Hanya empat tawaran yang diterima karena "kurangnya koordinasi dapat menjadi kontraproduktif".
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top