Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis

FAO Soroti Statistik Kelaparan yang Mengkhawatirkan

Foto : ANTARA/Anadolu

Wakil Direktur Jenderal FAO, Beth Bechdol, menekankan bahwa 733 juta orang di seluruh dunia menghadapi kelaparan pada tahun 2023, dengan Gaza mengalami salah satu krisis pangan paling parah yang pernah tercatat.

A   A   A   Pengaturan Font

ROMA - Wakil Direktur Jenderal FAO, Beth Bechdol, menekankan sebanyak 733 juta orang di seluruh dunia menghadapi kelaparan pada tahun 2023, dengan Gaza mengalami salah satu krisis pangan paling parah yang pernah tercatat.

FAO didirikan di bawah naungan Perserikatan Bangsa-Bangsa setelah Perang Dunia II pada 16 Oktober 1945 untuk menangani tantangan terkait pangan, nutrisi, dan pertanian. Sejak 1979, tanggal ini diperingati sebagai Hari Pangan Sedunia.

Pada Rabu (16/10), FAO menyelenggarakan diskusi tentang masalah pangan dan pertanian global, dengan tema tahun ini berfokus pada hak asasi manusia atas pangan.

Dalam wawancara tertulis dengan Anadolu, Bechdol menyoroti keseriusan masalah kelaparan global, terutama di wilayah konflik seperti Gaza, Sudan, Haiti, dan Ukraina.

"Pada tahun 2023, sekitar 733 juta orang menghadapi kelaparan. Ini setara dengan satu dari sebelas orang secara global dan satu dari lima orang di Afrika. Ini tidak dapat diterima," katanya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top