Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Ekonomi Tumbuh di Atas Korsel

Foto : ISTIMEWA

pertumbuhan

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyebutkan perekonomian Indonesia telah menunjukkan perbaikan di tengah pandemi dengan pencapaian pertumbuhan ekonomi sebesar 7,07 persen secara tahunan (yoy) di kuartal II 2021 yang melampaui pertumbuhan sejumlah negara, seperti Vietnam dan Korea Selatan.

"Pertumbuhan ekonomi Indonesia tumbuh 7,07 persen secara tahunan, tertinggi sejak era krisis subprime mortgage, penyebab krisis finansial global pada 2008. Pertumbuhan ekonomi Indonesia juga lebih tinggi dari negara-negara yang telah merilis angka pertumbuhan di kuartal II," kata Menko AirlanggaHartarto dalam HSBC Summit dipantau di Jakarta, Rabu.

Menko Airlangga membandingkan pertumbuhan ekonomi Indonesia dengan Korea Selatan (Korsel) yang tumbuh 5,9 persen dan Vietnam yang tumbuh 6,6 persen di kuartal II 2021. Ia mengatakan upaya pemerintah Indonesia dalam menekan laju penularan COVID-19 merupakan kunci utama dalam percepatan pemulihan ekonomi kuartal II 2021.

"Pertumbuhan ekonomi Indonesia didorong oleh pertumbuhan konsumsi rumah tangga yang pada kuartal II 2021 mencapai 5,9 persen (yoy)," ujar dia.

Selain itu Menko Airlangga menyebutkan permintaan domestik juga terus meningkat karena kegiatan industri berangsur pulih dengan peningkatan kapasitas produksi. Hal itu membuat investasi di kuartal II 2021 tumbuh 7,54 persen.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top