Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Ekonomi Tiongkok Mulai Bangkit pada Paro Kedua 2020

Foto : AFP

Kembali Bergeliat - Pekerja sedang melakukan pengemasan produk pipa silinder di sebuah pabrik di Hangzhou, Provinsi Zhejiang, Tiongkok, beberapa waktu lalu. Sejumlah analis menyatakan bahwa sektor industri di Tiongkok telah kembali bergeliat walau hanya memasok kebutuhan domestik saja.

A   A   A   Pengaturan Font

Tanggapan Analis

Saat kuartal pertama tahun ini, Tiongkok melaporkan penurunan ekonomi sebesar 6,8 persen. Pemerintah di Beijing pun lalu menyikapi hal itu dengan fokus atas upaya menstabilkan lapangan kerja dan menjamin kecukupan hidup warganya. Langkah itu ternyata memang menyebabkan semakin meningkatnya defisit target ekonomi sebesar 1 triliun yuan.

Menurut pakar ekonom Tiongkok dari Oxford Economics, Tommy Wu, langkah itu justru bisa mengarah pada pemulihan ekonomi di Tiongkok karena setelah kuartal kedua tahun ini gangguan pada aspek supply mulai berakhir dan pabrik-pabrik mulai dibuka kembali.

Sementara itu ketua riset Tiongkok di Institute of International Finance bernama Gene Ma menyatakan ada faktor lain dibalik pemulihan ekonomi di Tiongkok yaitu karena negeri itu amat fokus pada sektor industri. "Akibatnya sektor industri bisa pulih dengan cepat dibandingkan dengan sektor layanan jika Covid-19 kembali mewabah," ucap Ma.

Sementara Xu Xiaochun menambahkan pertumbuhan ekonomi Tiongkok saat ini melambat namun bukan mengarah pada penurunan yang menghambat pemulihan. Diterangkan oleh Xu melambatnya ekonomi Tiongkok karena saat ini hanya melayani permintaan pasar domestik saja. SB/AFP/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S, AFP

Komentar

Komentar
()

Top