Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Ditengah Pandemi Covid-19, Kemenkes Ingatkan Masyarakat Pentingnya Pemeriksaan Dini Kanker Hati

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Kementerian Kesehatan menegaskan kepada masyarakat pentingnya pemeriksaan dini untuk menanggulangi penyakit kanker hati agar lebih mudah diobati dan memperbesar peluang untuk sembuh, sebab sebagian besar penderita mengetahui penyakitnya setelah memasuki stadium lanjut sehingga sulit diobati sepenuhnya dan memakan biaya besar.

"Semakin dini penyakit ini ditemukan, maka peluang pasien untuk sembuh pun semakin besar," kata Direktur Jenderal Pelayanan Kesehatan Kementerian Kesehatan, Abdul Kadir, dalam sambutan yang dibacakan oleh Kasubdit RS Pendidikan Kementerian Kesehatan, dr. Else Mutiara Sihotang, dalam webinar, Selasa.

Dia mengatakan, kanker hati yang lebih banyak terjadi pada pria sering terjadi tanpa diketahui karena tidak ada gejala khas, itu yang menyebabkan sebagian besar penderita baru memeriksakan diri ketika penyakitnya telah memburuk. Kanker yang berada di urutan keempat penyebab kematian tertinggi di dunia ini disebut punya tingkat keganasan tinggi.

"Pada laki-laki di Indonesia, kanker paru ada di peringkat terbanyak sebesar 2,31 persen, kemudian kanker nasofaring, kanker hati di urutan ketiga terbanyak dengan 1,54 persen," katanya, menambahkan penderita kanker di Indonesia mencapai 0,13 persen dari jumlah penduduk.

Berdasarkan data BPJS Kesehatan, kanker adalah penyakit dengan pembiayaan besar dalam beberapa tahun terakhir. Pada 2020, kanker adalah penyakit di urutan kedua dalam segi beban pembiayaan yang mencapai Rp3,5 triliun.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top