Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pencairan Bantuan l Kesulitan Verifikasi Hambat Pembagian

Distribusi Belanja Sosial Diubah

Foto : ANTARA/Pradita Kurniawan Syah

Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan memimpin rapat koordinasi penyaluran bantuan perlindungan sosial kepada warga terdampak di Ruang Rapat KH Ma'mun Nawawi, Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Bekasi, Jumat.

A   A   A   Pengaturan Font

Pembayaran akan disatukan, termasuk untuk jatah September-Oktober, nanti dibarengkan tahap kedua November-Desember. Jadi, dibayarkan empat bulan sekaligus.

BEKASI - Pemerintah Kabupaten Bekasi mengubah skema pendistribusian belanja perlindungan sosial (perlinsos) akibat adanya kendala proses verifikasi faktual data terhadap calon penerima manfaat dan detail alamat lengkapnya. Penjabat Bupati Bekasi, Dani Ramdan, mengatakan sedianya pencairan program perlinsos dilakukan beberapa pekan lalu selama Oktober dan November. Tiap penerima dijatah 200.000 per fase.

"Ada keterlambatan akibat proses verifikasi karena program ini memang tujuannya untuk membantu warga terdampak ekonomi akibat kenaikan harga bahan bakar minyak sekaligus mencegah inflasi," katanya di Cikarang, Jumat (2/12). Dia menjelaskan hambatan proses administrasi data berdampak pada perubahan skema pendistribusian bantuan menjadi satu kali penyaluran sebesar 400.000 untuk satu penerima manfaat melalui transfer bank.

"Maka, pembayaran akan disatukan sehingga yang tadinya diluncurkan September-Oktober, lalu nanti tahap kedua November-Desember dibayarkan empat bulan sekaligus," katanya. Dani mengaku proses penyaluran perlinsos terkendala verifikasi administrasi untuk memastikan program tersebut tepat sasaran.

Pemerintah daerah masih terus melakukan validasi data agar akurat sesuai dengan nama dan alamat.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top