Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Diserang Kutu Busuk, Warga Korea Selatan Resah

Foto : Yonhap

Petugas melakukan penyemprotan disinfektan di salah satu kamar di asrama universitas di Daegu menyusul banyaknya laporan mengenai kutu busuk.

A   A   A   Pengaturan Font

SEOUL - Pemerintah pusat dan daerah di Korea Selatan mulai menerapkan langkah-langkah untuk mencegah penyebaran hama di tengah banyaknya laporan kutu busuk secara nasional.

Dilansir The Straits Times, pada pertengahan September, seorang mahasiswa melaporkan telah digigit kutu busuk di asrama Universitas Keimyung di Daegu.

Pada 13 Oktober, kutu busuk dan larva hidup ditemukan di sauna di Seo-gu, Incheon.

Kutu busuk juga dilaporkan di Bucheon, Provinsi Gyeonggi, Yeongdeungpo-gu, Seoul, dan Busan.

Pada Jumat (3/11), pemerintah Metropolitan Busan mengumumkan, mereka akan mengeluarkan instruksi pencegahan kutu busuk di situs web kota, termasuk informasi relevan mengenai fasilitas fasilitas yang rentan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Lili Lestari

Komentar

Komentar
()

Top