Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Daur Ulang Sampah Kantong Plastik, Berdayakan Keluarga Prasejahtera di Pesisir Makassar

Foto : Istimewa

Founder & CEO Rappo Indonesia, Akmal Idrus memperlihatkan produk tas berbahan daur ulang kantong plastik saat Festival Kejar Mimpi Actionation 2023 yang diselenggarakan CIMB Niaga di Pos Bloc, Jakarta, Sabtu (11/11).

A   A   A   Pengaturan Font

"Dari situ muncul ide ternyata bisa dibuat tas. Kita coba-coba waktu itu ternyata jadi," kisah Akmal.

Dia pun berani merealisasikan keresahannya, dan mulai membuat tas tepatnya pada 20 Juni 2020. Untuk memulai jelasnya bukan perkara mudah. Setelah ketemu bahan dasarnya, alat yang digunakan masih seadanya. Kalau sekarang dalam berproduksi sudah didukung mesin, dulu masih memakai setrika.

Apalagi, dia juga belum punya penjahit, jadi harus keliling di Makassar mencari penjahit yang mau menjahit lembaran limbah plastik yang sudah dipress.

Dengan proses yang lama dan hasilnya tidak instant, dalam perjalanannya sempat terbersit keraguan dengan investasi waktu yang dia berikan itu. Apakah, bisa berdampak positif bagi kehidupannya, komunitas dan masyarakat.

"Apalagi background saya sebagai Sarjana Hukum dan lama berprofesi sebagai jurnalis, sekarang harus jadi penjual tas. Cuma saya selalu berkomitmen bahwa kalau tidak menggadaikan sesuatu, kita tidak akan menghasilkan sesuatu. Kita berani dulu at least, kita sudah coba cari pondasinya, tinggal berjuang dan menunggu hasilnya sukses atau tidak," kata Akmal bersemangat.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Vitto Budi

Komentar

Komentar
()

Top