Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kehidupan Berbangsa

Danpusterad: Media Massa Berperan Penting Tumbuhkan Cinta Tanah Air

Foto : Koran Jakarta/Muhamad Ma’rup

SARASEHAN PUSTERAD -- Komandan Pusat Teritorial Angkatan Darat (Danpusterad) Letjen TNI Teguh Muji Angkasa (ketiga kiri) dan Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo), Usman Kansong, (kedua kiri), dalam acara Sarasehan Pusterad, di Jakarta, Kamis (22/9).

A   A   A   Pengaturan Font

Dia juga menyebut media berdinamika seiring dengan perkembangan teknologi. Menurutnya, hal tersebut patut disambut positif mengingat informasi menjadi mudah disebarkan. "Peran TNI AD adalah membantu pemerintah, salah satunya untuk meningkatkan daerah, ujungnya adalah kesejahteraan masyarakat dan bangsa Indonesia, adanya media massa menjadikan masyarakat tau, bagaimana kinerja TNI AD untuk warga," tandasnya.

Cegah Polarisasi

Sementara itu, Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo), Usman Kansong mengatakan menjelang pemilu, potensi polarisasi sangat besar. Media mendapat sorotan sebab pada pemilu 2019, mendekati waktu pemilu jumlah hoaks yang bisa memicu polarisasi semakin besar.

"Dari Agustus 2018 hingga Februari 2019 itu ada 771 konten hoaks terkait politik. Jumlahnya naik dua kali lipat di bulan Februari 2019," katanya.

Dia mengungkapkan, pihaknya sudah menjalin kerja sama dengan Bawaslu dengan KPU untuk membersihkan ruang digital, khususnya dalam masa Pemilu. Dia meminta kerja sama dengan para insan media untuk mencegah penyebaran informasi hoaks yang bisa memecah persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top