Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus
WISATA DANAU TOBA SEGERA DIBUKA

Danau Toba akan Segera Dibuka Kembali

Foto : istimewa

Huta Siallagan, Desa Batak Kuno di Samosir

A   A   A   Pengaturan Font

Kepala Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Doni Monardo mengumumkan 13 kawasan pariwisata alam akan segera dibuka di tengah pandemi Covid-19.

Doni Monardo menegaskan kawasan pariwisata alam tersebut akan dibuka secara bertahap.
"Saya akan umumkan kawasan-kawasan pariwisata alam yang direncanakan akan dibuka secara bertahap untuk memulai aktivitas berbasis ekosistem dan konservasi dengan tingkat risiko covid-19 yang paling ringan," kata Doni dalam konferensi persnya di Graha BNPB, Jakarta, beberapa waktu lalu.

Salah satu objek wisata yang juga akan dibuka secara bertahap adalah Danau Toba di Kabupaten Samosir. Objek wisata ini segera dibuka kembali, setelah ditutup sejak merebaknya pandemi Covid-19. Wisatawan lokal yang berasal dari Sumut ke Danau Toba dibuka pada Juli 2020. Selanjutnya, wisatawan dari luar provinsi akan diizinkan untuk menikmati objek wisata di kawasan Samosir. "Agustus sampai Oktober kami menerima wisatawan antarkota atau daerah lain," kata Bupati Samosir Rapidin Simbolon, dalam sebuah diskusi online, Rabu (17/6).

Sementara wisatawan mancanegara baru bisa berwisata ke Danau Toba kawasan Samosir paling cepat pada November 2020. "Untuk mancanegara barangkali sudah bisa masuk mulai dari November 2020 hingga Januari 2021," jelasnya. Kendati objek wisata Danau Toba di kawasan Samosir kembali dibuka, Pemkab setempat akan terus melakukan evaluasi untuk mencegah penyebaran Covid-19. Saat ini, Kabupaten Samosir merupakan satu-satunya wilayah zona hijau atau bebas virus corona di kawasan Danau Toba.

Pembukaan objek wisata ini dimulai dengan sosialisasi dan uji coba terhadap wisatawan lokal asal Sumut.
"Kemudian kita evaluasi terhadap uji coba pengunjung domestik dan mancanegara," ucap Rapidin.
"Sebelum membuka lokasi wisata menuju new normal ini, kita terlebih dahulu melakukan simulasi kehidupan baru, dengan mengikuti petunjuk pemerintah pusat tentang protokol kesehatan," ujar Bupati Simalungun, JR Saragih saat memantau simulasi di Kota Wisata Parapat. Bupati mengatakan, dalam menerapkan new normal itu, hotel, restoran maupun pusat perbelanjaan di sana, sudah dapat beroperasi kembali. Dengan beroperasinya semua itu, diharapkan dapat menghidupkan kembali perekonomian di tengah masyarakat, khususnya pariwisata.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top