Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Dalangi Penipuan, Pengusaha Kripto Asal Korsel Ditangkap di Montenegro

Foto : Thevibes/Twitter/@metafo_io

Menteri Dalam Negeri Montenegro Filip Adzic mengatakan polisi telah menahan 'seseorang yang dicurigai sebagai salah satu buronan paling dicari - warga negara Korea Selatan Do Kwon (foto), salah satu pendiri dan CEO Terraform Labs yang berbasis di Singapura.

A   A   A   Pengaturan Font

MONTENEGRO - Pengusaha kripto asal Korea Selatan, Do Kwon, yang menjadi buronan dengan tuduhan mendalangi penipuan multi-miliar dolar yang mengguncang pasar kripto global tahun lalu, telah ditangkap di Montenegro. Ia menghadapi tuduhan kriminal baru di Amerika Serikat.

Kwon ditangkap bersama warga negara Korea Selatan lainnya, kata Kementerian Dalam Negeri Montenegro, Kamis (23/3). Taipan itu ditangkap berdasarkan surat perintah pemerintah Korea Selatan.

"Kwon Do-hyung dan Han Chang-joon ditangkap dan dibawa ke kantor kejaksaan negara di Podgorica atas tindakan kriminal pemalsuan dokumen," kata pernyataan kementerian dalam negeri.

Selama pemeriksaan paspor untuk penerbangan ke Dubai, keduanya "menggunakan dokumen perjalanan palsu dari Kosta Rika, yang juga ditemukan melalui pemeriksaan Interpol", katanya.

Saat pemeriksaan barang bawaan, juga ditemukan dokumen perjalanan dari Belgia dan Korea Selatan. Sementara pemeriksaan Interpol menemukan bahwa dokumen Belgia dipalsukan, tambah kementerian tersebut.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top