Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Cara Mengunduh Isi Kotak Hitam

A   A   A   Pengaturan Font

Kota hitam berisi dua unit perekam yang terpisah, meski berada di dalam kotak sama. Alat pertama, perekam data penerbangan (a flight data recorder/FDR) dan kedua perekam suara kokpit (Cockpit Voice Recorder/CVR).

FDR berfungsi merekam beragam data tentang aspek pesawat saat terbang. Data yang direkam FDR mencakup sekitar 700 lebih parameter berbeda, termasuk kondisi sayap, autopilot, pengukur bahan bakar, ketinggian pesawat, kecepatan udara, hingga arah pesawat. Menurut peraturan federal Amerika Serikat minimal harus ada 88 parameter.

Perusahaan pembuat kotak hitam asal Amerika Serikat, Honeywell, mengatakan bahwa rekaman yang tercatat pada perangkat FDR buatannya disetel hanya untuk durasi dua jam dari posisi terakhir pesawat. Waktu ini diklaim sudah cukup untuk mengetahui yang terjadi dengan pesawat.

"Perekam data penerbangan akan memberi tahu bagaimana kecelakaan terjadi," kata Wakil Presiden Flight Safety Foundation, Greg Marshall, organisasi nirlaba di AS yang menyediakan panduan keselamatan udara kepada BBC.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top