Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kepala Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi, Hammam Riza

BPPT Harus Berburu Inovasi dan Teknologi

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Bapak Presiden mengharapkan BPPT harus berburu inovasi dan teknologi, baik yang siap diterapkan oleh industri maupun yang harus dikembangkan. Oleh karena itu, kita harus membuka diri kita bekerja sama bersinergi, berkolaborasi dengan seluruh pemangku kepentingan triple helix agar kita tidak egosentris di dalam mengembangkan inovasi ini.

Oleh karena itu, sesuai dengan arahan Presiden kita BPPT harus bisa menjadi lembaga yang extraordinary untuk membangun ekosistem inovasi ini. Ini harus bisa melaksanakan amanah yang diberikan kepada kita melalui UU Sinas Iptek.

Intinya adalah kita harus bisa bekerja sama untuk menguasai teknologi, mendayagunakan teknologi dan menjamin keberhasilan penerapannya. Kita bukan hanya sekadar membeli mesin atau pembelian teknologi, tetapi kita haruslah menguasai teknologi kunci untuk semua kegiatan.

Setiap kegiatan itu harus bermuara kepada innovation driven economy bukan berhenti di dalam pemulihan ekonomi, tetapi bagaimana menumbuhkan ekonomi itu untuk menjadikan Indonesia yang mandiri yang berdaya saing. Sesuai dengan harapan kita semua menjadikan Indonesia yang yang berjaya di 2045.

Riwayat Hidup*
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top