Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

BP2MI Pulangkan Tiga jenazah PMI dari Malaysia  

Foto : ANTARA/Santana Barens

Jenazah PMI -- Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani (kanan) menerima jenazah Jainal Fanani asal Trenggalek setibanya dari Taiwan di Human Remains Terminal kargo Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Minggu (17/9). Jainal Fanani merupakan korban tewas peristiwa bentrok antar dua kelompok perguruan silat pada Sabtu (2/9) lalu di Stasiun kereta api daerah Changhua, Taiwan Barat.

A   A   A   Pengaturan Font

Tiga jenazah PMI yang berasal dari beberapa kabupaten di NTT tersebut diangkut menggunakan pesawat terbang komersial melalui Terminal Kargo Bandara Soekarno Hatta.

TANGERANG - Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) mengungkapkan sebanyak tiga jenazah Pekerja Migran Indonesia (PMI) asal Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) akan dipulangkan ke Tanah Air dari Malaysia pada Senin (18/9).

"Ya, nanti ada kedatangan lagi tiga jenazah PMI asal NTT. Nanti hari Senin 18 September 2023, sekitar pukul 06.00 WIB pagi, itu akan tiba di Bandara Soetta," kata Kepala BP2MI Benny Rhamdani di Tangerang, Minggu (17/9).

Tiga jenazah PMI yang berasal dari beberapa kabupaten di NTT tersebut diangkut menggunakan pesawat terbang komersial melalui Terminal Kargo Bandara Soekarno Hatta (Soetta), Tangerang, Banten.

"Jenazah ini berasal dari Malaysia, infonya belum dapat. Tapi biasanya kalau NTT itu bekerja di Malaysia," katanya.

Kemungkinan untuk penyebab meninggalnya para pekerja migran asal NTT tersebut, menurut dia, akibat sakit selama ia bekerja di Malaysia. "Ketiganya disebabkan karena mengalami sakit (penyakit). Kalau mereka tidak resmi dalam pemberangkatannya gimana tidak sakit, karena mereka tidak melalui medical check up," kata Benny.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top